BERITA UTAMA

Semarak Pesta Balon Meriahkan Hari Jadi Kota Kediri

Meriahnya suasana malam ditambah warna-warni balon memenuhi Lapangan Gajah Mada Kecamatan Pesantren Kota Kediri, Jum’at (10/8) malam. Masih dalam rangkaian Hari Jadi Kota Kediri ke 1.139, kali ini dimeriahkan dengan Bazar Balon digelar Pemerintah Kecamatan Pesantren.

Puluhan stan berhiaskan balon dengan berbagai bentuk menarik berbagai kalangan pengunjung, dari yang ingin melihat hingga mengabadikan momen tersebut. Semakin malam hiasan balon-balon tersebut makin terlihat cantik dan indah.

Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar diwakili Asisten Bidang Pembangunan dan Perekonomian, Eni Endarjati mengapresiasi adanya bazar. Harapannya bisa meningkatkan pendapatan masyara...


Kota Kediri Banjir Ribuan Pesepeda dalam Sepeda Nusantara 2018

Kemeriahan hari jadi Kota Kediri ke-1139 belum usai. Minggu pagi (12/8), ribuan pesepeda membanjiri Kota Kediri dalam gelaran Sepeda Nusantara 2018. Para pesepeda diberangkatkan oleh Forkopimda beserta Staff Khusus Kemenpora, Anggia Erma Rini dan Kepala Disbudparpora Kota Kediri, Nur Muhyar.

“Diselenggarakannya sepeda nusantara ini tidak semata-mata hanya untuk mengajak berolahraga, tapi juga untuk mengembangkan potensi daerah. Idenya, dengan adanya kegiatan ini budaya Indonesia dari Sabang sampai Merauke juga bisa tereksplor,” ungkap Anggia.

Sepeda Nusantara ini diikuti oleh kurang lebih 11.800 pesepeda se-eks-karisidenan Kediri. Para pesepeda dengan antusi...


Bendera Raksasa Mengular di Nadi Kota Kediri

Teriakan penuh semangat yang menggelora menggema dari halaman Balaikota Kediri, Kamis (16/8). Digenggam dengan tangan terkepal oleh ribuan orang lintas profesi, bendera merah putih raksasa berukuran 30x60 meter ini akan diarak sampai ke Goa Selomangleng. 

Kirab bendera merah putih ini telah menjadi annual event Kota Kediri dalam rangka menyambut dan memeriahkan hari kemerdekaan Republik Indonesia. Dengan penuh semangat, Walikota dan Forkopimda Kota Kediri memberangkatkan rombongan kirab. Walikota dan Forkopimda Kota Kediri juga turut bergabung dalam aksi ini.

Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar yang turut bergabung dalam aksi kebangsaan dari gabungan pemuda Kota Ked...


Mahakarya, Karya Terbaik Anak Muda Kota Kediri

Bertepatan dengan Pembukaan Asian Games 2018 yang dimeriahkan oleh artis papan atas Indonesia Stadion Utama Gelora Bung Karno. Di Kota Kediri juga tidak kalah meriah. Pasalnya Kota Kediri juga tengah menggelar Mahakarya II di pelataran Kediri Memorial Park, Sabtu (18/8).

Perhelatan bertajuk Aksi Kami Anak Negeri ini dimeriahkan dengan berbagai penampilan apik dari anak-anak muda Kota Kediri. Mulai dari tarian, teater, sampai dengan band yang menarik perhatian ratusan pengunjung yang datang. Dengan didukung tata suara dan lighting yang luar biasa, serta warna-warni kostum talent, Festival Mahakarya II menjadi lebih memukau.

Tak hanya itu, Walikota Kediri juga menyerahkan...


Kelurahan Pojok Siap Jadi Desa Tanggguh Bencana (DESTANA)

Pemerintah Provinsi Jawa Timur melakukan penilaian Lomba Desa/Kelurahan Tangguh Bencana (DESTANA) Type Pratama Tingkat Provinsi di Kelurahan Pojok, Rabu (1/08).

Sesuai isi surat BPBD Jatim, satu kelurahan tangguh bencana di Kota Kediri, Kelurahan Pojok mendapatkan kesempatan untuk mengikuti lomba Desa/Kelurahan Tangguh Bencana...


ALAMAT
Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Kediri
Jalan Basuki Rahmad No.15,
Kelurahan Pocanan, Kota Kediri, Jawa Timur
CONTACT
(0354) 682955
MEDIA SOSIAL
Dinas Komunikasi dan Infromatika Kota Kediri
|
© Copyright 2024