BERITA UTAMA

Targetkan APE Naik Level, Pemkot Kediri Gelar Bimtek PPRG

Pemerintah Kota Kediri melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) menggelar Bimtek Perencanaan Penganggaran Responsif Gender (PPRG) Tahun 2022 di Hotel Lotus Garden, Selasa (15/3).

Sumedi, Kepala DP3AP2KB menuturkan bimtek dimaksudkan guna mewujudkan pembangunan yang berkeadilan dan menguatkan peran strategis masing-masing OPD dalam mewujudkan pembangunan yang responsif gender. 

Ditambahkannya Tahun 2021 lalu, Pemerintah Kota Kediri berhasil meraih penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) Tingkat Madya. Pengh...


Puluhan Spot Qurma di Kota Kediri Siap Wujudkan Generasi Qurani

Guna menumbuhkan generasi Qurani di Kota Kediri, Pemkot Kediri melalui Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) sukseskan program Quran Massive (Qurma) yang diselenggarakan secara gratis khusus bagi anak usia 6 -13 tahun di Kota Kediri. Qurma merupakan salah satu program unggulan Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar guna memberikan pendidikan gratis membaca dan menulis Alquran.

Program yang telah beranjak lima bulan tersebut, kini telah memiliki 140 tutor, 1.198 peserta, dan 46 spot pengajaran yang tersebar pada tiap-tiap kelurahan. “Para tutornya terbagi ke dalam beberapa spesifikasi keahlian, seperti: tilawah, tarjim d...


Masuki Babak Akhir Rekrutmen, 75 Peserta TPL Prodamas Plus Ikuti OJT

Rangkaian panjang seleksi Tenaga Pendamping Lapangan (TPL) Prodamas Plus tahun 2022 telah memasuki babak final. Sebanyak 75 peserta (50 peserta TPL infrastruktur & 25 peserta TPL non infrastruktur) terpilih akan melaksanakan tahapan seleksi akhir On The Job Training (OJT) selama satu bulan, terhitung sejak tanggal 15 Maret hingga 15 April 2022 mendatang.

Mengawali seleksi tahap akhir tersebut, Pemerintah Kota Kediri bekerja sama dengan LPPM Universitas Negeri Malang membekali ke-75 peserta tersebut melalui bimbingan teknis. Bimtek ini terselenggara di Ruang Joyoboyo, Balaikota Kediri mulai Sabtu (12/3) hingga besok, ...


Kasus Covid-19 di Kota Kediri Alami Penurunan, Kadinkes: Kita Berhasil Mencapai Herd Immunity

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Kediri ungkap kasus Covid-19 di Kota Kediri alami penurunan. Tren tersebut nampak pada penurunan jumlah kasus dari yang sebelumnya mencapai 50 hingga 100 per hari kini menjadi di bawah 50 kasus per hari. Menurut dr Fauzan Adima, Kepala Dinkes Kota Kediri, angka penurunan tersebut terjadi karena program vaksinasi dosis I dan II Pemkot Kediri yang berhasil melampaui target.

“Kota Kediri sudah berhasil mencapai herd immunity yang dapat diukur dari capaian vaksinasi dosis II yang mencapai 125%. Minimal 75% untuk bisa dikatakan mencapai herd immunity. Jadi indikator herd immunity tidak dite...


Tingkatkan Kapasitas Pembudidaya Ikan, DKP Jatim Kolaborasi Dengan DKPP Kota Kediri Gelar Pelatihan Di Kelurahan Ngletih

Proses budidaya ikan tidak selalu berjalan dengan mulus, terkadang menemui hambatan seperti bisa disebabkan oleh faktor ketidaktahuan, alam, ataupun kesalahan teknis. Oleh karena itu, Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Jawa Timur bersama dengan Dinas Ketahan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kota Kediri berikan workshop teknis peningkatan kapasitas pelaku usaha budidaya perikanan  di Kelurahan Ngletih, Kamis (10/3).

Acara yang diselenggarakan di Balai Pertemuan RW II Kelurahan Ngletih ini dihadiri oleh 15 peserta dari kelompok pembudidaya ikan (Pokdakan) Kelurahan Ngletih. Dalam workshop tersebut, para peserta na...


ALAMAT
Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Kediri
Jalan Basuki Rahmad No.15,
Kelurahan Pocanan, Kota Kediri, Jawa Timur
CONTACT
(0354) 682955
MEDIA SOSIAL
Dinas Komunikasi dan Infromatika Kota Kediri
|
© Copyright 2024